Senin, 12 Desember 2011

SOP PENANGANAN HIPOGLIKEMI PADA BAYI BARU LAHIR

1. RUANG LINGKUP

Hipoglikemi adalah keadaan hasil pengukuran glukosa darah kurang dari 45 mg/dL (2.6 mmol/L). Hal ini sering terjadi pada BBLR karena cadangan glukosa rendah.

2. TUJUAN

Mencukupi kebutuhan glukosa pada BBL

3. KEBIJAKAN

3.1. BBL dengan hipoglikemia mendapatkan penanganan secepatnya

3.2. Prognosis bayi menjadi lebih baik

3.3. Mencegah terjadinya kegawatan (kejang dan hipoksi otak)

4. PETUGAS

Perawat dan bidan puskesmas

5. PERALATAN

5.1. Alat pengukur glukosa darah

5.2. Cairan infus Glukosa 10%

5.3. Peralatan memasang jalur IV

5.4. Pipa lambung dan peralatan memasang pipa lambung

6. PROSEDUR

6.1. Jika bayi tidak aktif:

6.1.1. Jaga bayi agar tetap hangat

6.1.2. Berikan Glukosa 10% 2mL/kg secara IV bolus pelan dalam lima menit.

6.1.3. Jika jalur intravena tidak dapat dipasang dengan cepat, berikan larutan Glukosa 10% melalui pipa lambung dengan dosis yang sama.

6.1.4. Berikan infus glukosa sesuai kebutuhan rumatan (4-6 mg/kg BB/ menit)

6.1.5. Bila bayi sudah dalam kondisi stabil, lakukan rujukan ke Rumah Sakit dengan cepat aman dan benar.

6.2. Jika bayi aktif:

6.2.1. Anjurkan ibu menyusui. Bila bayi tidak dapat menyusu, berikan ASI perah dengan menggunakan salah satu alternatif cara pemberian minum.

6.2.2. Pantau tanda-tanda klinis bayi akan adanya kegawatan (kejang, sianosis)

7. REFERENSI

Direktorat Bina Kesehatan Keluarga. 2008. Paket Pelatihan Pelayanan Obstetri dan Neonatal Emergensi Dasar (PONED). Jakarta: Depkes RI

lain kali lanjut lagi yaaaaa,,,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar